Image by Freepik
Apakah Anda pernah mengalami kesulitan berkomunikasi dengan tim lain karena keterbatasan akses informasi? Di sinilah teknologi enterprise resource planning (ERP) bisa membantu, sebab fungsinya adalah untuk menghubungkan informasi dari berbagai divisi agar mudah diakses dari satu titik.
Sementara itu, seiring dengan berjalannya waktu, kecanggihan teknologi AI (artificial intelligence) atau kecerdasan buatan sudah terasa dalam berbagai aspek. ERP pun juga bukanlah pengecualian, sehingga manfaat AI akan sangat membantu dalam proses perencanaan. Bagaimana caranya?
Baca Juga: Cara Tepat Implementasi ERP
4 Manfaat AI untuk Enterprise Resource Planning
Ternyata, penerapan artificial intelligence dalam enterprise resource planning membawa banyak manfaat, mulai dari segi efisiensi kerja hingga produktivitas yang lebih tinggi. Anda bisa menyimak penjelasan selengkapnya di bawah ini:
Analisis secara real-time
Salah satu keunggulan utama dari kecerdasan buatan adalah kemampuannya untuk memproses banyak data dalam waktu singkat. Belum lagi, kecerdasan buatan mampu meningkatkan kualitas hasil pemrosesannya secara mandiri dan terus menerus.
Jika diterapkan dalam sistem ERP pada perusahaan, hal ini akan sangat membantu kecepatan analisis data performa bisnis secara real-time. Dengan demikian, Anda selaku pemangku kepentingan usaha dapat segera mengambil keputusan objektif untuk mengembangkan bisnis.
Kemudahan manajemen inventaris
Apabila dilakukan secara manual, proses pengelolaan inventaris kantor serta stok gudang akan terasa lebih sulit dan lebih rentan terhadap kesalahan pencatatan. Tentunya, kesalahan ini akan berakibat fatal pada bisnis. Bisa saja Anda jadi kehabisan stok barang populer di kalangan pelanggan, atau bahkan alat yang diperlukan pegawai untuk menyelesaikan tugas mereka.
Namun, berkat adanya teknologi enterprise resource planning yang menerapkan kecanggihan AI, Anda bisa mengidentifikasi masalah inventaris berdasarkan banyak data historis dengan lebih cepat. Jadi, Anda pun dapat mencegahnya sebelum membawa dampak negatif bagi bisnis.
Peningkatan produktivitas dengan automasi
Dalam bisnis, Anda dan semua pegawai harus pandai-pandai membagi waktu untuk menyelesaikan tugas mendesak dan penting. Namun, tidak semua tugas harus diselesaikan secara manual, terutama untuk tugas yang sederhana, berulang, dan berpotensi membutuhkan banyak waktu. Nah, di sinilah teknologi automation pada sistem enterprise resource planning dengan AI bisa membantu.
Karena kecerdasan buatan sudah dilengkapi dengan kemampuan untuk menyelesaikan tugas tertentu secara otomatis dan lebih cepat, Anda dan para pegawai bisa mencurahkan lebih banyak fokus untuk tugas-tugas kreatif seperti perencanaan, analisis, dan sebagainya.
Efisiensi proses forecasting
Agar bisnis Anda dapat menghasilkan lebih banyak keuntungan pada masa-masa sibuk dengan lebih lancar, teknologi kecerdasan buatan dalam enterprise resource planning akan sangat bermanfaat.
Rahasianya, data yang diproses oleh AI dalam sistem ERP pada perusahaan akan membantu Anda memetakan prediksi kenaikan volume pemesanan atau pesan masuk berdasarkan tren lampau dengan lebih mudah. Dengan kata lain, Anda tidak perlu merapikan banyak data historis secara manual dari awal; Anda cukup menganalisisnya saja.
Baca Juga: Tipe Data yang Bisa Dihasilkan Sistem ERP
Contoh Penerapan Artificial Intelligence dalam Sistem ERP Perusahaan
Seperti apakah contoh nyata penerapan artificial intelligence dalam enterprise resource planning perusahaan? Mari kita pelajari pada bagian berikut:
Conversational chatbot
Anda mungkin sudah tidak asing lagi dengan teknologi asisten digital seperti Siri, Alexa, dan Google Assistant. Jika diibaratkan, cara kerja conversational chatbot dengan AI pada sistem enterprise resource planning tidak berbeda jauh dengan ketiga teknologi tersebut.
Misalnya, pelanggan bisa menemukan FAQ atau knowledge base secara mandiri untuk menjawab pertanyaan sederhana. Lalu, untuk pegawai Anda, mereka bisa memesan alat untuk menyelesaikan tugas mereka secara digital saat sedang berkunjung ke tempat lain.
Sensor inventaris gudang
Memonitor stok barang di gudang secara manual dan satu per satu akan amat menyita waktu. Akan tetapi, dengan penggunaan sensor otomatis pada setiap barang yang dapat mendeteksi perubahan stok dan merekam pergerakan produk, pekerjaan Anda akan lebih efisien. Contohnya, Anda dapat segera memesan ulang barang yang sudah mau habis atau melacak apakah sebuah produk sudah dikirim dari gudang hanya dengan melihat layar komputer saja.
Perkembangan teknologi AI sangatlah bermanfaat bagi efisiensi dan produktivitas dalam berbagai bidang, termasuk enterprise resource planning. Maka dari itu, tidak ada salahnya Anda menerapkan sistem ERP canggih dan terpadu dari sekarang, contohnya Odoo.
Dengan Odoo, Anda bisa mengintegrasikan semua informasi penting mulai dari rekapitulasi produksi sampai kinerja karyawan dalam satu platform. Apalagi, Anda bisa menyesuaikan framework Odoo dengan ukuran bisnis saat ini tanpa menghabiskan terlalu banyak waktu karena scalability-nya, tampilannya yang mudah dinavigasi, dan layanan implementasi ERP dari Sunartha.
Jika Anda tertarik dengan manfaat Odoo untuk kesuksesan bisnis Anda, hubungi tim Sunartha melalui WhatsApp untuk informasi lebih lanjut.