Software Tableau memungkinkan Anda dapat mengubah data yang kompleks menjadi visual yang mudah dipahami dan interaktif. Dalam dunia bisnis yang serba cepat, data menjadi aset berharga yang mendukung strategi dan pengambilan keputusan. Namun, data mentah sering kali sulit dipahami jika tidak disajikan dengan cara yang tepat.
Karena itu, dashboard interaktif menjadi sangat penting. Dengan tampilan visual yang jelas dan informatif, dashboard interaktif memungkinkan pengguna untuk melihat tren, menganalisis performa, serta mengidentifikasi peluang atau masalah secara real-time. Artikel ini akan membahas tutorial membuat dashboard yang interaktif dengan Tableau
Langkah-Langkah Membuat Dashboard Interaktif dengan Software Tableau
- Menghubungkan Data ke Tableau
Langkah pertama adalah menghubungkan sumber data ke dalam Tableau. Tableau menyediakan berbagai opsi untuk mengimpor data, baik itu dari file Excel, database, atau bahkan sumber data berbasis cloud.
- Memilih Jenis Visualisasi yang Tepat
Setelah data terhubung, Anda perlu memilih jenis visualisasi yang sesuai untuk dashboard Anda. Software ini menyediakan berbagai pilihan, seperti grafik batang, diagram garis, grafik sebar, hingga peta.
Pemilihan visualisasi ini akan sangat bergantung pada jenis data yang Anda miliki dan pesan yang ingin disampaikan.
- Merancang Dashboard

Software Tableau memungkinkan Anda untuk merancang dashboard dengan cara yang sangat fleksibel. Anda dapat menyusun berbagai elemen visualisasi ke dalam satu tampilan untuk memberikan gambaran menyeluruh mengenai data yang sedang dianalisis.
- Menambahkan Interaktivitas pada Dashboard
Salah satu fitur menarik dari Tableau adalah kemampuannya untuk menambahkan interaktivitas pada dashboard. Anda dapat memasukkan filter, highlight actions, atau parameter sehingga pengguna dapat berinteraksi langsung dengan data dan melihat hasil analisis dari berbagai sudut pandang.
- Mempublikasikan dan Membagikan Dashboard
Setelah selesai mendesain dan menambahkan interaktivitas, langkah terakhir adalah mempublikasikan dashboard. Anda dapat membagikan dashboard secara langsung melalui Tableau server atau Tableau online sehingga orang lain dapat mengakses dan mengeksplorasi data secara real-time.
Alasan Memilih Software Tableau
Salah satu alasan utama mengapa harus memilih Tableau adalah kemampuannya untuk menyajikan data secara visual dengan cara yang sangat intuitif. Dengan fitur drag-and-drop yang sederhana, Anda tidak perlu menjadi ahli dalam pemrograman untuk membuat visualisasi yang menarik.
Selain itu, software Tableau juga mendukung berbagai jenis sumber data, seperti spreadsheet, database cloud, dan big data. Pilihan sumber data yang beragam memberikan fleksibilitas yang sangat dibutuhkan dalam menganalisis informasi.
Dimana Saya Bisa Mendapatkan Tableau?

Sebagai penyedia resmi Tableau di Indonesia, Sunartha tidak hanya menjual lisensi, tetapi juga menawarkan solusi menyeluruh agar bisnis Anda dapat memanfaatkan Tableau secara maksimal.
Salah satu keunggulan utama Sunartha adalah dukungan dalam pelaporan dan analisis data. Dengan software Tableau dari Sunartha, Anda bisa mengintegrasikan berbagai informasi bisnis untuk mendapatkan wawasan yang lebih akurat dan mudah diinterpretasikan. Selain itu, Sunartha juga menyediakan pelatihan dan implementasi yang dirancang untuk meningkatkan kemampuan pengguna dalam mengoptimalkan Tableau. Anda akan mendapatkan panduan langsung dari para ahli sehingga proses penggunaan lebih efisien.
Keunggulan lainnya adalah dukungan data warehouse, yang memastikan pengelolaan data lebih terstruktur, aman, dan sesuai dengan kebutuhan bisnis Anda. Dengan layanan lengkap ini, Sunartha membantu Anda memaksimalkan potensi visualisasi data dan mengambil keputusan lebih cepat dan tepat.
Hubungi Sunartha sekarang dan rasakan manfaat software Tableau untuk bisnis Anda!