Hubungi Kami

Tim kami siap untuk membantu Anda.

Sunartha Element
Sunartha Element

Apa Itu Data Warehouse: Pengertian, Komponen, dan Fungsinya untuk Perusahaan

Apa itu data warehouse
Daftar Isi

    Apa Itu Data Warehouse: Pengertian, Komponen, dan Fungsinya untuk Perusahaan

    Apa itu data warehouse? Dalam membangun sebuah bisnis, integrasi data sangat penting dilakukan. Integrasi data adalah proses pengumpulan data dari berbagai sumber dan dalam jumlah besar sebelum data-data tersebut dianalisis. Ia menjadi proses pertama sebelum berlanjut pada proses analisis, pembuatan laporan, dan perencanaan strategi. Dengan melakukan tindakan ini, proses analisis akan lebih mudah karena data sudah tersinkronisasi dengan baik.

    Baca juga: Mengapa Integrasi Data Penting bagi Perusahaan?

    Setelah melakukan integrasi data, perusahaan akan berlanjut pada proses berikutnya, yakni pengolahan data. Pengolahan data dilakukan untuk mengoptimalkan pertumbuhan perusahaan karena proses ini dapat menjadi pendukung dalam pengambilan keputusan strategis. Tanpa melakukan pengolahan data, informasi masih bersifat mentah dan tidak bisa diterima secara informatif karena tidak memiliki makna apa pun. Nah, dengan melakukan pengolahan data, perusahaan mampu mencapai target yang diinginkan.

    Baca juga: Mengapa Mengolah Data Perusahaan Itu Penting?

    Berhubungan dengan integrasi data dan pengolahan data, ada yang dinamakan data warehouse. Data warehouse menjadi hal yang sangat penting dalam perusahaan karena berfungsi sebagai penyimpanan data. Bagi perusahaan, data dengan jumlah banyak banyak perlu disimpan dan diorganisasi secara rapi, apalagi pada era digital ini. Jadi, apa itu data warehouse?

    Apa itu data warehouse?

    Data warehouse adalah sistem yang berfungsi sebagai tempat pengumpulan data dari berbagai sumber sebelum akhirnya data-data tersebut dianalisis dan dilaporkan. Ia merupakan penyimpanan terpusat yang mendukung analisis bisnis, data mining, AI, dan machine learning untuk membantu perusahaan membuat keputusan strategis guna meningkatkan penjualan dan profit.

    Data warehouse berbeda dari database

    Apa itu data warehouse ternyata tidak sama dengan database walau keduanya terdengar sama. Bagaimana perbedaannya? Simak penjelasan berikut ini!

    • Tujuan: Dari segi tujuan, data warehouse lebih ditujukan untuk analisis data, sedangkan database digunakan untuk merekam data.
    • Metode pemrosesan: Pada metode pemrosesan, data warehouse menggunakan Online Analytical Processing (OLAP), sementara database menggunakan Online Transactional Processing (OLTP).
    • Penggunaan: Data warehouse digunakan untuk membantu analisis sebuah bisnis, sementara database digunakan untuk membantu operasional standar bisnis.
    • Ketersediaan: Dari segi ketersediaan, data-data dalam data warehouse diambil dari sistem sumber jika diperlukan, sedangkan data dalam database tersedia secara real-time
    • Orientasi: Data warehouse berorientasi pada subjek, sedangkan database berorientasi pada aplikasi.
    • Storage: Data warehouse dapat menyimpan data dari sejumlah aplikasi, sementara database hanya terbatas pada satu aplikasi.
    • Tipe data: Data yang disimpan dalam data warehouse mencakup data-data historis sekaligus yang terbaru, sementara database hanya menyimpan data terbaru saja.
    • Tipe query: Data warehouse menggunakan query yang kompleks karena ditujukan untuk analisis, sedangkan database menggunakan query transaksi sederhana.
    • Ringkasan data: Data warehouse menyimpan data yang sangat ringkas, sementara database memberi data terperinci.

    Komponen data warehouse

    Setelah mengetahui apa itu data warehouse, penting pula untuk mengetahui komponen-komponennya. Data warehouse memang terdiri dari beberapa komponen supaya dapat bekerja dengan baik. Apa saja komponen-komponen tersebut? Berikut penjelasannya.

    • Gudang

    Komponen pertama dari data warehouse adalah gudang. Bentuk dari komponen ini bisa bermacam-macam, di antaranya data warehouse appliance, cloud–hosted, typical relational database, dan analytics.

    • Manajemen gudang data

    Setelah memiliki gudang data, harus ada seseorang yang bisa mengelola gudang tersebut dengan baik. Ada beberapa hal yang harus diperhatikan oleh seorang manajer gudang data, yakni segi keamanan, pembaruan data, pemilihan prioritas tugas, serta pengelolaan backup dan recovery.

    • Tools ETL

    ETL tools atau Extract, Transform, and Load merupakan komponen yang bertugas untuk ekstraksi, transformasi, dan memuat data. ETL merupakan alat yang mengorganisasikan data dalam data warehouse. Alat ini bertugas membaca, mengumpulkan, dan memindahkan data mentah dalam volume besar dari bermacam-macam sumber. ETL adalah alat yang memungkinkan penyusunan, penggabungan, penyaringan, dan format ulang data jika diperlukan.

    • Tools untuk akses

    Tools untuk akses memungkinkan pengguna untuk berinteraksi dengan data dalam data warehouse. Alat ini meliputi query and reporting tools, application development tools, data mining, dan Online Analytical Processing (OLAP).

    • Metadata

    Metadata adalah informasi singkat untuk memberi konteks atau gambaran mengenai sebuah data.

    Fungsi data warehouse untuk perusahaan

    Selain berfungsi sebagai pendukung dalam pengambilan keputusan sebuah perusahaan, apa itu data warehouse juga memiliki beberapa peran yang perlu untuk Anda ketahui selaku pemilik usaha.

    1. Memudahkan akses data secara cepat, sehingga memudahkan Anda untuk mengambil keputusan strategis yang berguna memajukan perusahaan;
    2. Menjaga kualitas dan konsistensi data karena dapat mengubah data-data dari berbagai sumber ke dalam format tunggal;
    3. Menyediakan historical intelligence yang memudahkan proses forecasting dalam bisnis, sehingga pengambilan keputusan jauh lebih mudah;
    4. Mengoptimalkan hasil ROI (Return of Investment) dengan pengembalian investasi yang lebih menguntungkan perusahaan.

    Itulah penjelasan mengenai apa itu data warehouse. Dalam membangun sebuah bisnis, pastikan Anda telah melakukan integrasi dan pengolahan data dengan memanfaatkan data warehouse supaya dapat mengoptimalkan pertumbuhan bisnis Anda. Untuk konsultasi terkait data warehouse maupun berbagai solusi bisnis lainnya, hubungi tim Sunartha dengan mengakses link ini!

    Bagikan Artikel